4 Jenis Program Magang Magenta BUMN: Penting Bagi Mahasiswa dan Fresh Graduate

3. Kampus Merdeka BUMN.
Jenis Program magang magenta ini merupakan kolaborasi antara Kementerian BUMN dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Program kampus merdeka BUMN menjadi pengalihan dari program magang mahasiswa bersertifikat yang sebelumnya telah berjalan di bawah koordinasi FHCI.

4. Indonesia Global Talent Internship.
Program ini terbuka bagi mahasiswa aktif pada jenjang S2 atau S3 mancanegara. Maka, peserta Indonesia Global Talent Internship dapat masuk ke dalam lingkungan kerja BUMN dan berkontribusi langsung pada proyek atau riset di area strategis BUMN.

Benefit Program Magang Magenta BUMN

“Selain mendapatkan peluang mengembangkan soft skill dan hard skill, kamu juga bisa mendapatkan sertifikat eksklusif dari menteri BUMN yang ditandatangani oleh Menteri BUMN dan Ketua FHCI,” begitu bunyi tulisan pada unggahan FHCI.

Adapun registrasi peserta Magenta BUMN dilakukan pada 16 hingga 27 Januari 2023. Untuk melakukan registrasi, kunjungi laman magenta.fhcibumn.com. **** (Kontributor: Tri Utami)

 

Baca artikel menarik lainnya di hariane.com

Admin