7 Tips Belajar Bahasa Inggris, Mudah dan Tidak Perlu Biaya

Selain menambah keberanian dalam berbicara, imitating juga mampu menambah ilmu baru. Melalui cara ini, akan banyak ditemukan kosakata atau grammar baru yang juga dapat menambah pengetahuan.

3. Belajar secara Konsisten

Dalam melakukan sesuatu, konsistensi merupakan kunci utamanya, begitu pula dalam belajar bahasa Inggris. Intensitas belajar dinilai lebih baik daripada jangka waktu belajar.

Membuat jadwal belajar setiap hari dengan hal yang menyenangkan seperti menonton film, membaca buku atau ngobrol bersama teman juga dapat menambah skill berbahasa Inggris.

4. Ketahui Pola yang Benar

Pada bahasa Inggris, terdapat banyak pola grammar yang berbeda-beda. Pola tersebut akan berubah dengan beberapa ketentuan seperti waktu kejadian, jumlah benda, subjek pembicaraan dan lain-lain.

Ketahui struktur kalimat yang benar terlebih dahulu, lalu coba untuk match pada situasi lain. Cara ini mempermudah untuk mempelajari grammar serta menambah kosakata baru.

5. Mengubah Apapun Menjadi Bahasa Inggris

Menurut Gita Savitri, membiasakan menonton tanpa subtitle menjadi tips belajar bahasa Inggris yang efektif. (YouTube/Gita Savitri Devi)

Menurut Gita Savitri, cara pertama yang paling mudah dilakukan adalah mengubah segala hal di sekitar menjadi bahasa Inggris. Contohnya seperti setting handphone dengan bahasa Inggris.

Selain membiasakan diri berbicara, cara ini dilakukan untuk membiasakan membaca dan berpikir dalam bahasa Inggris. Dimulai dari hal yang sederhana, membuat belajar menjadi terasa menyenangkan.

Admin