H-48 Pilkada 2024, KPU Kota Semarang Terima 2.248 Kotak Suara, Pengawasan Bawaslu Terus Berlangsung

“Kita juga mengecek jumlahnya dan mengecek uji ketahanan kotak suara, dan sudah sesuai dengan kebutuhannya,” tambah Euis.

Proses perakitan kotak suara dijadwalkan akan dilakukan pada akhir Oktober. Langkah ini diambil untuk mencegah kerusakan yang mungkin disebabkan oleh kelembaban atau dampak musim hujan.

Bawaslu Kota Semarang terus mengawasi distribusi logistik Pilkada Serentak Tahun 2024, yang berlangsung sejak 25 September hingga 8 Oktober 2024, di gudang logistik KPU.

Dalam pengawasannya, Bawaslu memastikan bahwa logistik Pilkada 2024 yang diterima KPU Kota Semarang sesuai dengan jumlah, jenis, dan kondisi fisik barang.

Selain itu, mereka juga memastikan bahwa tempat penyimpanan logistik memenuhi syarat keamanan dan fasilitas penunjang yang diperlukan.

Sejak 25 September hingga 8 Oktober 2024, logistik pilkada yang telah diterima dan disimpan di gudang termasuk 4.716 botol tinta, 28.296 kabel ties, 9.432 bilik suara, dan 4.748 kotak suara.

“Kami juga sudah memberikan imbauan dan cegah dini kepada Komisi Pemilihan Umum Kota Semarang sehingga tahapan logistik dapat berjalan sesuai dengan regulasi,” imbuh Euis Noor Fauziah.

Pengawasan logistik yang berlangsung ini merupakan tahap pertama, dan Bawaslu berencana untuk melanjutkan pengawasan pada tahap kedua yang dijadwalkan berlangsung awal November 2024.

Keberhasilan pengiriman dan pemantauan logistik ini diharapkan dapat mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada 2024 di Kota Semarang.****

wildan