Konser Sheila On 7 di Solo: Sheila Gank Wajib Tahu Jadwal dan Lokasinya!

HARIANE SEMARANG – Bagi para penggemar setia Sheila On 7 di Solo dan sekitarnya, bulan Oktober 2023 akan menjadi momen istimewa.

Konser bertajuk “ROEGA THRAPSODY – BACK TO 90s” akan menghibur seluruh Sheilagank di Solo dengan nostalgia musik era 90-an yang tak terlupakan.

Inisiatif konser ini berasal dari perkumpulan alumni lintas generasi SMA Negeri 3 Surakarta, yang dikenal dengan sebutan “Roemah Tiga.”

Roemah Tiga dan SMA N 3 Surakarta

SMA Negeri 3 Surakarta merupakan salah satu sekolah unggulan di Solo yang berlokasi di Jl. Prof. Yohanes No.58, Purwodiningratan, Jebres, Surakarta.

Untuk merayakan HUT ke-65 sekolah ini, para alumni yang tergabung dalam Roemah Tiga memutuskan untuk menghadirkan Sheila On 7 dalam rangkaian acara charity dan peringatan Lustrum SMAGA XIII.

Konser Terbuka untuk Umum

Konser Sheila On 7 di Solo 2023

Konser Sheila On 7 di Solo yang diadakan oleh Roemah Tiga ini tidak hanya ditujukan untuk para alumni SMA Negeri 3 Surakarta saja, tetapi juga untuk masyarakat umum yang menyukai musik band asal Jogja ini.

Sebuah kesempatan langka untuk semua orang untuk menikmati penampilan live dari band legendaris ini.

Jadwal dan Lokasi

Menurut unggahan di akun Instagram @roemahtiga, Duta cs akan tampil pada tanggal 20 Oktober 2023. Venue yang dipilih adalah Edutorium UMS, sebuah tempat yang menawarkan kapasitas hingga 10.000 penonton.

Ini akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan untuk semua penonton yang hadir.

Pihak penyelenggara konser telah membagi tiket ke dalam beberapa kategori, yaitu:

Festival (FOH): Tempat berdiri yang memungkinkan Anda mendekati panggung dan merasakan euforia konser secara langsung.

Admin