Syarat Daftar Sertifikasi Halal Gratis, Catat Jadwal Lengkap Festivalnya Akhir Tahun 2022

HARIANESEMARANG – Berikut ini akan disajikan syarat daftar sertifikasi halal gratis tahun 2022 yang akan digelar dalam Festival Halal Indonesia.

Syarat daftar sertifikasi halal gratis tentu akan memudahka setiap pengusaha yang akan menjual barang dagangannya dengan label halal resmi dari pemerintah.

Syarat daftar sertifikasi halal gratis sangat mudah dan tidak perlu ribet untuk mengurusnya. Perhatikan cara-cara berikut ini dan catat jadwal festivalnya.

Ada beberapa hal penting yang akan disampaikan pada acara Festival Halal Indonesia yang diselenggarakan akhir tahun ini. Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Jadwal Festival Halal Indonesia

Logo Halal terbaru
Logo Halal terbaru. (Foto: halal.go.id)

Seperti artikel yang diterbitkan hariane.com berjudul Pendaftaran Sertifikasi Halal Gratis Akan Dibuka di Festival Halal Indonesia, Catat Tanggalnya!,jadwal pelaksanaan Festival Halal Indonesia yaitu mulai tanggal 14 Desember 2022 hingga 16 Desember 2022.

Rangkaian agenda Festival Halal Indonesia:

  1. Pameran Produk Halal
  2. Lomba Hadroh Tingkat SMP/SMA
  3. Lomba Mewarnai Tingkat TK
  4. Halal Talkshow
  5. Pendaftaran Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI)
  6. Konsorsium Laboratorium Halal
  7. Halal Indonesia Award 2022

Agenda yang paling ditunggu-tunggu para pelaku UMK ialah pendaftaran sekaligus  syarat daftar sertifikasi halal gratis, yang akan dibuka pada hari pelaksanaan festival.

“Saat Festival Halal Indonesia besok, akan kami buka pendaftaran Sertifikasi Halal Gratis (Sehati),” kata Kepala BPJPH M.Aqil Irham dikutip dari laman Kemenag.

Rizky Riawan