Tips Menghilangkan Malas dan Menjadi Makin Produktif Setiap Hari

HARIANE SEMARANG– Tips menghilangkan malas dan makin produktif ini menjadi salah satu keterampilan yang harus dimiliki oleh setiap orang agar mempunyai manajemen waktu yang baik.

Banyak orang kerap kali merasa kekurangan waktu karena mudah teralihkan, ingin bersantai, atau suka menunda, padahal masih banyak tugas yang harus diselesaikan.

Tips menghilangkan malas memang bukan hal yang mudah untuk diterapkan, hal ini membutuhkan waktu secara konsisten, agar dapat mencegah dari rasa malas.

Berikut tips menghilangkan malas menurut Raditya Dika

1. Membuat to do list.

Membuat to do list. (Ilustrasi: Freepik)

Tulislah semua pekerjaan dan aktivitas harian/mingguan yang ingin dilakukan atau buatlah list berisi tugas yang harus diselesaikan. dengan membuat to do list akan memudahkan dalam mengatur agenda berdasarkan skala prioritas.

Cobalah membagi aktivitas menjadi empat kuadran berdasarkan kepentingannya. Mulai dari hal-hal yang sangat penting, mendesak dan menjadi prioritas (1), kemudian dilanjutkan dengan hal-hal yang penting namun tidak mendesak (2), lalu hal-hal yang tidak terlalu penting tapi harus dilakukan (3), dan diakhiri dengan hal-hal yang menjadi keinginan dan tidak penting (4).

2. Memperkecil tugas.

Memperkecil tugas. (Ilustrasi: Freepik/cookie_studio)

Memperkecil tugas ini bertujuan agar tidak mudah untuk menunda. Contohnya terdapat 5 tugas, lakukanlah tugas tersebut satu persatu agar tidak mudah jenuh dan bosan untuk menyelesaikan.

Admin