5 Rekomendasi Drakor Tentang Zombie Paling Seru dan Menegangkan, Lengkap dengan Sinopsis Singkatnya

Drakor ini bermula dari remaja SMA yang sebatang kara Bernama Cha Hyun-su (Song Kang) yang pindah ke apartemen Green Home karena permasalahan keluarga.

4. Duty After School (2023)

Drakor tentang zombie
Bola-bola misterius di udara dalam drakor bertema zombie berjudul Duty After School. (Foto: Tangkap layar/YouTube Vidio)

Drakor ini menceritakan tentang sekelompok siswa SMA yang terpaksa harus mengikuti latihan wajib militer sebagai persiapan untuk melawan alien yang diduga berasal dari bola-bola yang mengambang di udara.

Drakor yang memadukan genre aksi, thriller, dan sci-fi ini dibintangi oleh aktor-aktor muda seperti Im Se Mi, Hwang Se In, Shin Hyun Soo, dan Kim Ki Hae.

5. Dark Hole (2021)

Drakor tentang zombie
Mutan dalam drakor tentang zombie berjudul Dark Hole. Foto: Tangkap layar/YouTube My Kdrama)

Dark Hole adalah drakor survival yang dibintangi oleh Lee Hwa-sun (Kim Ok-vin) sebagai detektif yang mencoba memburu pembunuh suami yang dicintainya ke Kota Muji.

Di kota tersebut terdapat fenomena aneh di mana sebuah lubang hitam besar yang muncul di tengah hutan mengeluarkan asap berbahaya yang dapat membuat manusia menjadi mutan setelah menghirupnya.

Drakor yang diadaptasi menjadi webtoon ini juga diperankan oleh Lee Joon-hyuk, Oh Yoo-jin, serta Kim Do Hoon

Itulah 5 rekomendasi drakor tentang zombie yang paling seru dan menegangkan. Semua drakor tersebut menceritakan tentang bagaimana para tokoh berusaha survive dengan kemampuan mereka untuk bertahan hidup.**** (Kontributor: Rizki Muhammad Iqbal)

Kontributor 13