7 Padanan Istilah Asing dalam Bahasa Indonesia, Banyak yang Belum Tahu!

Istilah drive thru merupakan penggunaan populernya, sedangkan istilah bakunya adalah drivethrough. Lalu, apakah padanan dari drive thru dalam bahasa Indonesia? 

Padanan istilah dari drive thru adalah lantatur. Lantatur merupakan akronim dari layanan tanpa turun. 

Makna lengkapnya ialah pengoperasian bisnis (seperti bank atau rumah makan) yang dirancang agar pelanggan dapat dilayani tanpa harus turun dari mobil. 

5. Seafood

Padanan istilah asing dalam bahasa Indonesia yang selanjutnya adalah seafood. 

Warung makan seafood sangat mudah ditemui di Indonesia. Namun, apakah padanan istilah seafood dalam bahasa Indonesia? 

Padanan istilah dalam bahasa Indonesia dari seafood ialah boga bahari. Boga memiliki arti makanan; masakan; hidangan; santapan. Sedangkan, bahari bermakna mengenai laut. 

Jadi, jika disatukan menjadi boga bahari akan memiliki arti hidangan atau makanan yang berasal dari laut. 

6. Podcast

Di zaman yang modern ini tengah diramaikan dengan konten berbincang berupa podcast. 

Umumnya, podcast mudah ditemui di berbagai media digital, seperti Youtube, Spotify, Anchor, dan Instagram. Padanan istilah asing dari podcast adalah siniar.

Siniar dalam KBBI V mengandung makna siaran (berita, musik, dan sebagainya) yang dibuat dalam format digital (baik audio maupun video) yang diunduh melalui internet. 

7. Body Lotion

Padanan istilah asing dalam bahasa Indonesia yang terakhir adalah body lotion. Padanan dari body lotion ialah calir raga. 

Calir memiliki makna cairan yang digunakan untuk kosmetik. Sedangkan, raga memiliki makna badan atau tubuh. 

Admin