8 Fakta Menarik Konser Born Pink Jakarta Hari Pertama, Mulai dari Ramah Difabel hingga Muncul Berbagai Kontroversi

HARIANE SEMARANG – Konser Born Pink Jakarta hari pertama telah resmi digelar pada 11 Maret 2023 pukul 19.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat.

Sedangkan hari kedua akan berlangsung hari ini, 12 Maret 2023 di GBK (Gelora Bung Karno) pukul 18.30 WIB.

Born Pink in Jakarta adalah salah satu rangkaian tur dunia 2023 dari BLACKPINK yang bertajuk Born Pink.

Momen-momen selama BLACKPINK tiba di Jakarta hingga penutupan konser hari pertama kemarin telah trending di Twitter.

Netizen banyak membagikan momen-momen lucu dan menarik selama member BLACKPINK ada di Jakarta.

Termasuk beberapa kontroversi yang muncul saat sebelum dan sesudah konser hari pertama berlangsung.

Fakta Menarik Konser Born Pink Jakarta Hari Pertama

Kondisi tempat duduk penonton
Kondisi tempat duduk penonton Konser Born Pink Jakarta hari pertama, menuai banyak kontroversi hingga kritik dari para penonton di Stadion GBK. (Foto: Twitter/nastar44)

1. Koper Jennie Tertinggal di Bandara

Born Pink in Jakarta hari pertama dimulai setelah member BLACKPINK resmi tiba di Jakarta secara terpisah.

Mereka sempat memberikan jeda untuk beristirahat sejenak dari konser sebelumnya, yaitu di Kuala Lumpur, Malaysia pada 4 Maret 2023 kemarin.

Mereka berempat berangkat secara terpisah. Jisoo, Lisa, dan Rose berangkat bersama ke Jakarta dari Korea Selatan.

Sedangkan Jennie berangkat dari Paris setelah menghadiri acara Paris Fashion Week untuk brand Channel bersama aktor Park Seo Joon.

Admin