Pendaftaran Mudik Gratis 2023 Bersama BUMN Peruri Kembali Dibuka, Segera Daftar Jangan Sampai Ketinggalan!

HARIANE SEMARANG – Pendaftaran mudik gratis 2023 bersama BUMN Peruri sudah mulai dibuka.

Mudik gratis 2023 bersama BUMN Peruri ini mengangkat jargon “Mudik Dinanti, Mudik di Hati”.

Selain itu mudik gratis 2023 bersama BUMN Peruri ini menyediakan kuota terbatas sebanyak 700 kursi penumpang dengan menggunakan moda transportasi armada bus.

Rute perjalanan mudik

Keberangkatan mudik gratis ini akan dilakukan pada Selasa, 18 April 2023 dengan tujuan Solo, Semarang, dan Yogyakarta. Yang melewati rute sebagai berikut:

Rute Jakarta

1. Jakarta (GBK) – Solo (Terminal Tirtonadi)

Rute: GBK – Exit Tol Kartasura – Terminal Tirtonadi, Solo.

2. Jakarta (Peruri) – Solo (Terminal Tirtonadi)

Rute: Peruri Blok M – Exit Tol Kartasura – Terminal Tirtonadi, Solo.

3. Jakarta (Peruri) – Semarang (Simpang Lima)

Rute: Peruri Blok M – Exit Tol Brebes – Tegal – Pemalang – Pekalongan – Simpang Lima, Semarang.

4. Jakarta (Peruri) – Yogyakarta (Terminal Giwangan)

Rute: Peruri Blok M – Exit Tol Bawen – Magelang – Terminal Giwangan, Yogyakarta.

Rute Karawang

1. Karawang (Peruri) – Solo (Terminal Tirtonadi)

Rute: Peruri – Exit Tol Kartasura – Terminal Tirtonadi, Solo.

2. Karawang (Peruri) – Semarang (Simpang Lima)

Rute: Peruri – Exit Tol Brebes – Tegal – Pemalang – Pekalongan – Simpang Lima, Semarang.

3. Karawang (Peruri) – Yogyakarta (Terminal Giwangan) Jalur Utara

Rute: Peruri – Exit Tol Bawen – Magelang – Terminal Giwangan, Yogyakarta.

Admin