Resmi! Calvin VYN Tinggalkan RRQ Hoshi, Siapa Sosok yang Cocok Jadi Pengganti ‘El Capitano’?

Berikut spekulasi yang mungkin terjadi, serta prediksi pemain baru yang cocok dalam skema permainan RRQ.

1. Naikkan RRQ Violence ke MPL

Prediksi pertama adalah naiknya sosok Violence ke tubuh RRQ Hoshi musim ke-12 mendatang. Bukan tanpa alasan dirinya layak menggantikan VYN, melainkan performanya yang cukup bagus bersama RRQ Sena.

Dirinya pernah mencicipi permainan kelas MPL pada musim ke-9, meskipun masih berada di bawah bayang-bayang VYN saat ini. Pada musim ke-9 dirinya bersama RRQ berhasil menjuarai MPL Indonesia sebagai pemain cadangan.

Patut diperhitungkan permainan Violence pada musim berikutnya bersama RRQ Hoshi apabila benar-benar terjadi.

2. Roamer Baru dari Liga Luar

Belum ada kepastian soal transfer pemain yang akan dilakukan RRQ pada musim berikutnya. Namun, bukan berarti tidak ada kesempatan bagi mereka untuk menjajal pemain dari Liga luar selain MPL Indonesia.

Negara dengan potensi terbesar untuk didatangkan pemainnya oleh RRQ adalah Filipina. Roamer kelas dunia banyak dimiliki oleh negara tetangga tersebut.

Akan tetapi, siapakah cocok dengan skema permainan RRQ masih menjadi tanda tanya besar. Beberapa nama seperti RSQ Light, Blacklist Ohmyvenus, hingga BREN Ogywen merupakan roamer kelas dunia yang mungkin bisa mengisi posisi yang kosong tersebut.

3. Roamer Veteran dari MPL Indonesia

Apabila transfer dari liga luar tidak terlaksana, sebetulnya Indonesia tidak kekurangan pemain lokal berbakat. Beberapa rumor yang kerap menjadi bola panas netizen mungkin saja benar-benar terjadi pada musim ke-12.

Admin