Tarif Tol Semarang Demak Terbaru 2023, 2 Jalur Akan Dibuka hingga Tanggapan Harga Mahal dari Netizen

HARIANE SEMARANG – Tarif Tol Semarang Demak Terbaru 2023 resmi berlaku akhir bulan Februari ini, yaitu pada tanggal 27 mendatang.

Harga Tol Semarang-Demak terbaru ini akan diberlakukan terutama untuk seksi 2, agar memudahkan para pengendara yang melewati jalur tersebut.

Dua seksi akses Tol Semarang-Demak meliputi jalur Demak menuju Sayung dan juga sebaliknya.

Adapun rincian kilometer dan harga atau tarif yang dikenakan selama berkendara di jalur tersebut, simak selengkapnya berikut ini.

Tarif Tol Semarang Demak Terbaru 2023

Dikutip dari laman resmi Pemprov Jateng, bahwa Tol Semarang-Demak ini akan memiliki total panjang  26,7 Kilometer.

Panjang tersebut masih terbagi menjadi 2 seksi, dengan rincian seksi 1 (Semarang-Sayung) sepanjang 10,69 kilometer. Kemudian Seksi 2 (Sayung-Demak) sepanjang 16,31 kilometer.

Untuk saat ini, hanya Tol Semarang-Demak seksi 2 yang telah beroperasi secara normal. Sedangkan seksi 1 masih dalam tahap finishing.

Pembangunan jalan tol Seksi 2 dilakukan oleh PT PP-PT WIKA Konsorsium Maratama-Studi Teknik (KSO) dan Konsultan Supervisi PT. Virama Karya (Persero) dengan nilai investasi sebesar Rp 5,44 triliun.

Jalan pada seksi 2 ini telah resmi beroperasi sejak 22 Desember 2022 dan bisa diakses oleh pengguna secara gratis menggunakan kartu E-Tol.

Akan tetapi, pada 27 Februari 2023 mendatang, tarif untuk pengguna jalan tol akan resmi diberlakukan.

Adapun tarif Tol Semarang-Demak seksi 2 ini akan terbagi menjadi beberapa golongan kendaraan.

Tarif Tol Sayung-Demak Golongan 1, 2, 3, 4 dan 5

Tarif tol dari Sayung ke Demak untuk kendaraan golongan 1 sebesar Rp 19.000, golongan 2 dan 3 Rp 28.500, golongan 4 dan 5 Rp  38.500.

Admin