6 Rekomendasi Film Motivasi yang Bisa Bikin Semangat Belajar Meningkat

Begitu pula dengan teman-temannya yang mengalami nasib serupa. Melalui penderitaan yang sama, Bartleby memiliki ide untuk membuat kampus sendiri untuk membohongi orang tua mereka.

Kampus itu dinamakan South Harmon Institute of Technology (S.H.I.T). Bukan sekadar nama, kampus ini juga memiliki dekan beserta website sehingga terkesan seperti kampus pada umumnya.

Semua mahasiswa yang masuk tidak harus melalui berbagai ujian masuk yang rumit dan mereka bisa bebas untuk memilih kelasnya sendiri.

3. Sky Castle (2018)

Rekomendasi Film Motivasi
Keluarga elit di perumahan mewah bernama Sky Castle. (Foto: Tangkap layar/YouTube Netflix Asia)

Sky Castle adalah drama 1 season asal Korea Selatan. Drama ini menarik karena mengangkat isu kelas sosial di dalamnya.

Menceritakan tentang persaingan masuk perguruan tinggi di antara anak-anak dari keluarga elit di perumahan Sky Castle.

Drama Sky Castle berusaha mengangkat topik sensitif berupa obsesi orang tua yang menghalalkan segala cara untuk memasukkan anaknya ke perguruan tinggi yang bergengsi.

Selain itu, drama ini mengangkat isu kesehatan mental, pendidikan, dan obsesi belajar untuk meraih impian meskipun terdapat konflik besar yang menghiasi drama ini.

4. Bad Genius (2017)

Rekomendasi Film Motivasi
Lynn, seorang jenius dari keluarga sederhana. (Foto: Tangkap layar/YouTube GDH)

Rekomendasi film motivasi yang keempat adalah film asal Thailand berjudul Bad Genius.

Kontributor 13