Petani Muda Bantul Belajar Pasar Digital dalam Program Community for Sustainability

HARIANE SEMARANG –  Yayasan Dayasos Citra Korporat dan Komunitas Terimakasih Indonesia gandeng petani muda bantul dalam Program Community for Sustainability, Minggu, 20 Agustus 2023.

Kegiatan bertajuk “Peran Pasar Digital dalam Industri Pariwisata Berbasis Electrifying Agriculture” digelar di Omah Mbiyen Homestay Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul.

Tidak hanya petani muda, kegiatan diskusi yang didukung penuh oleh PT PLN (Persero) tersebut juga dihadiri pegiat Media Komunitas di Bantul.

Koordinator Program Community for Sustainability, Lisa Lindawati mengatakan bahwa program ini selaras dengan kampanye Electrifying Agriculture dengan pemanfaatan energi terbarukan di sektor pertanian.

“Sebagai salah satu sektor strategis di Indonesia, saat ini dunia pertanian masih belum menjadi sektor yang populer di kalangan anak muda. Program ini diharapkan dapat mendekatkan sektor pertanian kepada generasi muda serta membuka dialog dan peluang kolaborasi antar pemangku kepentingan untuk merespon permasalahan pertanian,” ucap Lisa.

Program tersebut diharapkan dapat mendekatkan sektor pertanian kepada generasi muda, serta membuka dialog dan peluang kolaborasi antar pemangku kepentingan untuk merespon permasalahan pertanian.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Manager PLN ULP Bantul, Kemas Ferri Rahman dan Manager Unit Layanan Kantor Perwakilan Yogyakarta PLN Icon+, Datwillyana Noviarno.

Electrifying Agriculture dalam Program Community for Sustainability

Program Community for Sustainability
Program Community for Sustainability di Bantul. (Foto: Hariane/Rizky Riawan)
Tim Red 1